Posted by : Riyadh Rizqullah Februari 20, 2017

TUGAS KARYA ILMIAH LINGKUNGAN BISNIS
Rahasia Memulai Bisnis Tanpa Uang


Riyadh Rizqullah (16.11.0572)
Kelompok I
S1 TI 09

UNIVERSITAS AMIKOM YOGYAKARTA
TAHUN AJARAN 2016/2017


KATA PENGANTAR


Puji syukur saya panjatkan kehadirat ALLAH SWT, atas segala limpahan rahmat dan petunjuk-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan karya ilmiah ini. Karya ilmiah ini dibuat untuk memenuhi tugas ahir dari kuliah Bisnis.

Dorongan dari orang tua saya dan juga tidak lupa dukungan dari teman-teman saya yang begitu besar sehingga saya bias menyelesaikan tugas karya ilmiah lingkungan bisnis ini dengan tepat waktu. Sehingga saya mengucapkan banyak terimakasih untuk semuanya.

Saya sadar bahwa karya ilmiah peluang Bisnis Modal kecil ini, masih jauh dari sempurna, maka saran dan kritik yang membangun dari pembaca amatlah saya harapkan demi

sempurnanya karya ilmiah peluang Bisnis Modal kecil ini. Semoga karya ilmiah lingkungan bisnis ini dapat bermanfaat dan dipakai sebagai bahan referensi yang dapat memberikan wawasan luas dalam bisnis.

Yogyakarta, 17 Februari 2017

Penulis,
Riyadh Rizqullah

BAB I
PENDAHULUAN

A. ABSTRAK

Tugas karya ilmiah ini membahas tentang bagaimana membuat usaha bisnis tetapi dengan modal terbatas atau tanpa uang, mungkin sebagian besar masyarakat umum berfikir semua bisnis tentu menggunakan modal, lalu bagaimana jika bisnis tersebut menggunakan modal terbatas?
beberapa pengusaha mengalami kendala keuangan dan keterbatasan modal dalam menjalani bisnis mereka
kendala yang sering kali kita dengar adalah masalah keuangan untuk memulai bisnis tersebut, maka dengan ini saya tertarik untuk membuat artikel ini guna menjawab pertanyaan banyak pengusaha, bagaimana menjalankan bisnis tanpa uang? artikel ini akan menjawabnya

BAB II
PEMBAHASAN

Berikut ini saya akan berbagi 11 Rahasia Memulai Bisnis Tanpa Uang yang saya kutip dari sebuah buku yang ditulis oleh seorang penulis yang sangat luar biasa, dimana buku – buku yang ditulisnya menjadi Best Seller. Beliau juga merupakan ketua STMIK AMIKOM Yogyakarta, yaitu Prof. Dr. M. Suyanto, MM.Bermodal

1. Bermodal apa yang anda miliki
  Anda dapat memulai bisnis tanpa uang tunai dengan apa yang anda miliki. Intinya kita harus benar-benar bisa melihat peluang usaha yang dapat kita ciptakan. Misalnya saja Anda memiliki pohon mangga yang telah siap dipanen, maka bisa dimanfaatkan untuk berjualan mangga. Ketika musim panas berangin, Anda bisa berjualan layang-layang. Dan masih banyak lagi peluang usaha yg lainnya. Lihat saja dulu dari hal  hal yang sederhana, karena hal kecil bisa dijadikan modal awal untuk meraih kesuksesan.

2. Bermodal KTP
TP atau kartu tanda penduduk merupakan kartu yang harus dimiliki oleh setiap warga Negara yang memuat nama, nomor, pekerjaan dan alamat tetap. KTP ini sangat penting dan bisa dijadikan jaminan kepada perusahaan untuk mengambil barang yang ingin kita jual. Dengan bermodal kepercayaan dari perusahaan maka bisnispun bisa berjalan.

3. Bermodal Uang Milik Orang Lain
Jika anda memiliki ide usaha yang bagus, tetapi tidak punya modal, maka anda masih dapat memulai usaha dengan kerjasama modal. Jika Anda mempunyai kawan atau relasi dekat yang percaya kepada anda, anda dapat menghubungi dan meyakinkan mereka untuk mendapatkan dukungan modal. Keuntungan dari usaha tersebut dapat dibagi dua atau sesuai perjanjian.

4. Kawan Anda Sebagai Jaminan
Dalam kehidupan sehari-hari tentunya kita mempunyai kawan dekat. Kawan yang sudah sangat dekat dengan kita, yang selalu ada saat susah maupun senang, serta saling mempercayai satu sama lain. Misalkan saja ibu dari kawan Anda memiliki usaha memproduksi kue, nah dengan modal kepercayaan dari teman Anda tersebut, Anda bisa memulai usaha menjajakan kue yg dibuat oleh ibu dari kawan Anda tersebut dengan modal kawan Anda sebagai jaminannya.

5. Bermodal Hadiah
Prof. Dr. M. Suyanto, MM. memulai bisnis pertama kali dengan tas hadiah dari pertandingan olahraga, yaitu pertandingan catur. tas ransel berwarna hijau kebanggannya tersebut digunakan ketika nenek beliau mengajarinya berbisnis ketika beliau masih kelas 3 SD untuk berjualan kedondong. Beliau memulai bisnis dari hadiah, kitapun bisa melakukan hal semacam itu untuk memulai bisnis kita.

6. Menjadi Perantara
Memulai bisnis tanpa uang dapat pula Anda lakukan dengan menjadi perantara. Menjadi perantara pada intinya adalah menjual informasi. Informasi merupakan jantung untuk meraih kesuksesan. Anda dapat menjadi perantara berbagai macam produk. Di harian kedaulatan rakyat setiap hari selalu muncul iklan iklan baris yang menawarkan berbagai macam peluang. mulai dari tanah, rumah, mobil, sepeda motor, handphone, barang-barang elektronik dan berbagai macam yang lainnya. Anda dapat memanfaatkan semua itu sebagai informasi yang luar biasa. Anda dapat menjadi perantara dari berbagai macam kebutuhan manusia dan mendapatkan keuntungan.

7. Bermodal Otak
Tanpa modalpun, Anda dapat membuka usaha dengan memanfaatkan otak Anda. Salah satu cara membuka usaha tanpa uang tunai adalah menggunakan sistem pembayaran belakang, yang merupakan senjata ampuh yang pernah dipakai oleh Prof. Dr. M. Suyanto, MM

8. Pembayaran Dimuka
Selain membuka usaha tanpa uang tunai dengan pembayaran di belakang, Anda juga dapat melakukannya dengan pembayaran di muka. Gabungan antara memulai usaha dengan pembayaran di belakang dan pembayaran di muka merupakan yang paling ideal. Gedung atau kantor, iklan, brosur dapat kita peroleh dengan pembayaran di belakang, sedangkan pelanggan kita menggunakan pembayaran di muka. Usaha berupa kursus, lembaga pendidikan kejuruan dan bahkan pendidikan tinggi pun dapat dijalankan dengan strategi pembayaran di muka.

9. Bermodal Barang Milik Orang Lain
Anda dapat memulai bisnis dengan modal menggunakan barang milik orang lain yang dititipkan orang lain kepada Anda untuk dijual.

10. Bermodal Keahlian
Keahlian yang anda miliki merupakan modal yang cukup memadai. Jika memang mempunyai keahlian maka anda dapat memulai bisnis menjadi konsultan. Konsultan merupakan orang yang ahli dalam suatu bidang yang memberikan petunjuk atau nasihat pada orang yang memintanya.Anda dapat menjadi konsultan dari berbagai bidang ilmu yang anda miliki, mulai dari bidang taman, desain, bisnis, manajemen, komputer dsb.

11. Bermodal Keramahan
Keramahan itu penting. Jika Anda ramah kepada orang lain, misalkan Anda sering menyapa bahkan membantu orang lain maka orang lain akan senang dengan Anda, sehingga Anda akan memiliki banyak relasi. Dengan relasi Anda dapat membangun bisnis dengan mudah. Jadi bersikaplah ramah kepada orang lain jika ingin hidup terasa mudah.

Ada banyak cara untuk memulai bisnis bahkan jika Anda tidak memiliki uang. Semua itu dapat terwujud asalkan Anda memiliki keinginan dan semangat yang tinggi serta pantang menyerah dalam menghadapi rintangan saat Anda memulai bisnis. Untuk itu tetap semangat dan jangan pernah menyerah. SALAM SUKSES dan semoga artikelnya bermanfaat... :)


BAB III
KESIMPULAN
Peluang Bisnis semakin banyak dengan semakin canggihnya teknologi karena dengan adanya teknologi akan memperlancar bisnis yang akan kita jalankan. Jadi mulailah berbisnis jangan takut untuk gagal karena sesungguhnya kegagal adalah kesuksesan yang tertunda dan jangan takut untuk mencoba karena dengan mencoba kita akan tau bagaimana kita akan memulai hal yang baru.


Daftar Pustaka

Leave a Reply

Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan benar, karena itu mencerminkan kepribadian

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © 2014 Powered by Blogger - Designed by Riyadh Rizqullah -